Tuesday, November 24, 2009

Dinamika Sleman Selatan

Sleman boleh dikatakan sebagai sebuah kabupaten yang beruntung. Betapa tidak,selain tanahnya yang subur di sebelah utara dan terdapatnya situs bersejarah Prambanan dan Kraton Boko, juga memiliki "cluster" pendidikan tinggi. Apabila diperhatikan, Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Islam Indonesia, Universitas Sanata Dharma, Universitas Atmajaya serta Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga terletak di Kabupaten Sleman. Hal ini menjadikan beberapa wilayah di Sleman sebagai pusat intelektualitas Daerah Istimewa Yogyakarta. Hal ini menjadikan Kecamatan Depok memiliki dinamika akademis dan intelektualitas yang senantiasa bergulir dengan cepatnya.

Banyak sekali terdapat kos-kosan dan kontrakan, usaha penyedia kebutuhan hidup, warung makan, warnet, bahkan dewasa ini terdapat warung hotspot dan cafe yang selalu ramai pengunjung. Hal ini menjadikan "seakan-akan" wilayah kecamatan Depok menjadi sebuah kota administratif.

Di bawah ini kami tunjukkan beberapa pojok Sleman Selatan yang penuh dengan dinamika.

1. Wilayah Jalan Gejayan dekat Selokan Mataram sebagai sebuah bukti akan dinamika itu. Berbeda dengan wilayah Sleman Utara yang penuh dengan nuansa pedesaan, maka wilayah Gejayan ini memiliki nuansa dinamis. Terlihat dari berbagai baliho yang memenuhi wilayah ini.




2. Semakin maraknya ekonomi kreatif



3. Pelayanan-pelayanan umum di wilayah ini menggunakan sistem manajemen modern. Di bawah ini mengilustrasikan sebuah Puskesmas di wilayah Depok yang telah mendapatkan sertifikasi ISO 9000.



4. Pertumbuhan yang pesat beserta permasalahannya


No comments:

Post a Comment